Sabtu, 09 Februari 2013

Acex 2013 grand opening

         
Hari jum'at ini adalah opening acex 2013 sayangnya,disaat saat kayak gini kita masih harus belajar-___-. Hari ini dimulai saat pelajaran ekonomi, tiba tiba ada seorang guru perempuan membawa orang india masuk ke kelas.Guru itu menjelaskan kalau orang india itu akan mempraktekkan cara membuat bentuk bentuk dari kertas origami.Well, sebut aja orang india soalnya aku lupa namanya.
          Orang india itu kemudian mengeluarkan beberapa lembar kertas dari ranselnya, tapi aku yakin itu bukan kertas origami tapi kertas krep... lalu orang india itu mempraktekkan cara membuatnya dengan bahasa indonesianya yang patah patah, bahasa inggrisnya yang belepotan, dan dengan logat melayunya ( multi bahasa-_- ). Orang india itu dengan seriusnya membuat bentuk bentuk dari kertas krep, sambil beberapa kali bilang sesuatu dengan bahasa inggrisnya yang lucu dan diakhiri dengan kata 'oke', karena sekelas dan guru yang bawa orang india itu ga ada yang ngerti apa yang diomongin sama dia, kita cuma bisa nanggepin dengan beroke oke aja. Hebatnya orang india itu bisa menghipnotis satu kelas jadi hening, sehening heningmya pasa lagi mengheningkan cipta  dia lagi buat karyanya itu, padahal kelas kita tuh jarang banget bisa diem kayak gitu, mungkin saking penasarannya ya.. orang india itu ngebuat macam macam bentuk dari bunga, rumbai rumbai, dan semuanya bagus!. Orang india itu mengakhiri kunjungannya dengan menawarkan buku panduan cara membuat bentuk bentuk yang dia buat tadi plus beberapa lembar kertas krep warna warni, karena harganya murah, cuma sepuluh ribu jadi banyak yang beli.
          Pelajaran selanjutnya adalah pelajaran Mr. J, baru beberapa menit kita diskusi tentang penggunaan plastik tiba tiba ada suara terompet ditiup...pembukaan acex! kita semua berebut untuk keluar kelas, walaupun awalnya Mr. J nggak ngizinin kita untuk keluar tapi akhirnya diizinin juga. Diluar... setelah beberapa kali bunyi terompet dibunyikan akhirnya beberapa burung merpati dan balon balon berwarna warni yang bertuliskan 'acex' diterbangin,saking banyaknya balon balon yang diterbangin serasa kayak difilm 'up', cuma kurang rumahnya aja..( kalo ga tau nonton dulu filmnya ya!) well, i hope acex 2013 can be success! good luck!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar